Paket Tour Lombok Murah

| August 12, 2023 | 5 Comments

Paket Tour Lombok Murah 3 Hari 2 Malam

Paket Tour Lombok – Lombok, merupakan sebuah pulau di Nusa Tenggara, Indonesia. Letaknya yang bersebelahan dengan Pulau Bali dan Pulau Komodo, menjadikan pulau ini mulai dikenal dunia. Keindahan destinasi wisata dan keunikan gaya hidup masyarakat Lombok menjadi daya tarik sebagai tujuan wisata. Tak hanya itu, banyaknya tempat-tempat wisata lombok yang tergolong masih ‘virgin’ menjadikan para travellers dapat benar-benar menikmati ketenangan alam tanpa terganggu dengan ramai dan padatnya wisatawan.

Salah satu wisata yang khas di paket wisata Lombok adalah Desa Rambitan. Desa yang dihuni oleh suku Sasak ini menjadi favorit bagi pengunjung karena masyarakatnya yang masih mempertahankan keaslian dan suasana tradisional desanya, seperti tradisi tarian oncer dan kesenian gendang beleq. Selain itu rumah-rumah penduduknya juga unik yaitu masih terbuat dari bambu dan beratapkan alang-alang, sehingga suasana terasa seperti dimasa lampau.

Desa Banyumulek

Selanjutnya, kita pasti sudah tidak asing lagi jika mendengar nama Pantai Kuta, jika yang kamu bayangkan adalah pantai kuta di Bali maka pantai kuta yang terletak di Desa Kuta Lombok ini dipastikan jauh lebih indah. Pantai pasirnya yang putih bersih, air lautnya yang berwarna biru dengan gradasi hijau yang jernih, ketenangan dan pemandangan yang eksotik serta keramahan penduduk sekitar mampu menghipnotis wisatawan untuk berlama-lama di pantai ini. Meskipun pantai ini tak seluas pantai kuta bali, tapi adanya bukit mandalika yang berada di sebelah barat pantai semakin menambah keindahan. Ombak yang besar juga menjadikan tempat ini sebagai surganya para peselancar dunia.

Pantai Kuta, Lombok

Tak jauh dari pantai kuta ada Pantai Tanjung Aan, pantai ini menyuguhkan pemandangan yang tak kalah indah. Banyak lokasi yang bisa dijadikan spot foto terbaik. Air lautnya tenang dan cukup dangkal, sehingga kita bisa snorkeling dan berenang bersama keluarga dengan aman. Disekitar pantai juga tersedia pondok-pondok kayu untuk berteduh atau menikmati makanan khas setempat di tour lombok murah.

Di perjalanan pulang dari pantai, sempatkan untuk berkunjung ke Desa Sukarare dan Desa Banyumulek. Desa Sukarare sendiri adalah desa penghasil kain tenun terbesar di Lombok. Pemasaran kain tenun Lombok ini sudah meluas ke mancanegara dan uniknya pengrajin desa sukarare dalam pembuatannya masih menggunakan alat tradisional. Biasanya, pengrajin akan menunjukkan keahliannya dalam menenun dan memperbolehkan  pengunjung untuk mencoba membuatnya. Sedangkan Desa Banyumulek atau biasa disebut dengan ‘desa gerabah’ ini lokasinya bersebelahan dengan desa sukarare. Seperti namanya, desa ini identik dengan hasil gerabahnya. Di desa ini pengunjung bisa menemukan banyak toko kerajinan dan melihat para pengrajin yang sedang membuat gerabah dengan berbagai bentuk.

 Gili Trawangan

Wisata selanjutnya adalah Bukit Malimbu, disini kamu akan meikmati pemandangan indah Pantai Senggigi dari ketinggian. Lokasi ini menjadi favorit untuk  berfoto dan menjadi tempat wisata wajib jika berkunjung ke Lombok. Perjalanan dilanjutkan ke Pelabuhan Teluk Nare lalu naik boat menuju Gili Trawangan. Tempat wisata popular yang namanya sudah tidak asing lagi dan menjadi tujuan utama para wisatawan. Gili trawangan merupakan salah satu dari tiga Gili di Lombok. Nikmati pesona bawah laut yang menakjubkan dengan melakukan snorkeling, diving atau berenang. Disini terdapat beragam biota laut dengan air laut yang bersih dan tenang. Keindahan gili trawangan tidak akan cukup jika hanya dikunjungi satu hari, pengunjung yang datang pasti berkeinginan untuk datang lagi. Bahkan gili trawangan sering dijuluki sebagai tempat berkumpulnya para travellers dunia.

Satu lagi destinasi yang tidak boleh dilewatkan adalah Air Tenjun Sendanggile. Air terjun yang muncul dari atas tebing ketinggian 600 m diatas permukaan laut ini terkenal karna keindahan air terjun yang memiliki dua tingkatan yang jatuh dan membentuk anak sungai. Disungai ini pengunjung dapat berenang atau sekedar mandi dengan air yang sejuk. Selain itu, ada mitos dari masyarakat sekitar yang mengatakan jika mandi di Air Tenjun Sendanggile akan membuat awet muda.

Itinerary Paket Tour Lombok 3D2N

HARI 1 : PENJEMPUTAN DI AIRPORT LOMBOK – SASAK TOUR (MS,MM)

  • Penjemputan di bandara Lombok oleh team kami
  • Desa Sukarara : Tempat Kerajinan Kain Tenun Khas Lombok
  • Berfoto memakai baju adat lombok di Desa sukarara (free)
  • Mengunjungi Rumah adat suku sasak (Desa Sade)
  • Makan siang di lokal restoran
  • Anda akan di ajak mengunjungi Pantai Kuta Mandalika, Pantai Tanjung Aan, dan Bukit Merese
  • Makan malam di lokal restop dengan menu ayam taliwang
  • Check In Hotel

HARI KE 2 : TOUR GILI TRAWANGAN (MP,MS,MM)

  • Penjemputan di hotel oleh team kami setelah Sarapan pagi
  • Pelabuhan telok nare/kodek
  • Selanjutnya anda akan menaiki speed boat untuk menyebrang ke Gili Trawangan
  • Makan siang di Lokal resto di Gili Trawangan
  • Acara bebas di gilitrawangan
  • Anda akan di ajak singgah di Bukit Malaka/Bukit Malimbu dengan view 3 Gili dan gunung Agung bali
  • Shoping center
  • makan malam di local resto
  • kembali ke hotel

HARI KE 3 : SASAK TOUR & SHOPING CENTER (MP,MS)

  • Penjemputan oleh team kami setelah sarapan pagi
  • Check out Hotel
  • Shoping Center
  • Mengunjungi Desa kerajinan Gerabah (Desa Banyumulek)
  • Makan siang di lokal resto
  • Setelah Acara makan siang anda akan di antar ke bandara

Jadwal Keberangkatan :

  • Edisi Berangkat Setiap Hari

Harga Tour Lombok 3D2N

1.590.000 (hotel bintang 3)

1.850.000 (hotel bintang 4)

Harga Termasuk :

  • 2 malam menginap di hotel bintang 3/4
  • Tour sesuai jadwal
  • Tour & transfer menggunakan Transport ber AC
  • Tiket masuk tempat wisata
  • Makan sesuai jadwal

Harga Tidak Termasuk:

  • Tiket Pesawat
  • Pengeluaran Pribadi
  • Tipping driver dan guide

Tentukan tanggal keberangkatanmu sekarang juga!

Untuk Info & Pembookingan Paket Tour Lombok 2023 Segera hubungi Customer Service kami di nomor 021 – 25502426, 081297806480, 085692001204, 08990830702

Tags: , , , , , , , , , , , , ,

Category: Paket Tour Lombok

About the Author ()

Comments (5)

Trackback URL | Comments RSS Feed

  1. Fransiska says:

    saya minta harga paket tour lombok selama 3 hr 2 malam ,, ada 3 org, tolong sent mail saya
    tq

  2. Titi says:

    Kalau kita ambil tiket sendiri berangkat tgl 22 pulang tgl 25 gimana

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Call Now Button